5 Cara Memilih Shower Dinding yang Benar

Seiring kebutuhan masyarakat yang semakin meningkat, sekarang semakin banyak pilihan shower di pasaran. Begitu pula dengan shower dinding yang banyak dibutuhkan akhir-akhir ini. Sebelum memilih shower yang Anda butuhkan, jangan lupa ketahui cara memilihnya. Jadi, Anda bisa mendapatkan shower yang tepat sesuai kebutuhan.

Cara Memilih Shower Dinding yang Benar

Langsung saja, berikut ini cara memilih shower yang benar:

1. Sesuaikan Ukuran dengan Luas Kamar Mandi

Anda bisa menemukan shower dalam berbagai model dan ukuran. Oleh sebab itu, Anda perlu mempertimbangkan ukurannya saat memilih shower

Kamar mandi kecil bisa memilih shower dengan diameter 8-10 cm. Sedangkan kamar mandi besar bisa memilih shower dengan diameter 10-25 cm. Jika ingin menciptakan kesan minimalis, cari yang kepalanya berukuran 20 cm x 20 cm.

2. Cari Tahu Fiturnya

Perlu Anda ketahui bahwa shower sekarang memiliki fitur yang sangat beragam. Jadi, Anda perlu mengetahui fitur setiap shower untuk menyesuaikan dengan kebutuhan.

Beberapa fitur dari shower yaitu pengatur daya sembur air, pengatur temperatur, fitur on/off, dan seal filter. Fitur seal filter termasuk fitur yang sangat penting karena akan menyaring kotoran dari air. Sehingga, air yang keluar lebih bersih dan jernih.

3. Pertimbangkan Produk dengan Hand Shower

Shower dinding adalah jenis shower yang menempel di dinding sehingga Anda tidak perlu memegangnya. Meskipun begitu, ada baiknya Anda mempertimbangkan tambahan hand shower juga. Jadi, Anda bisa memilih mode wall shower atau hand shower sesuai keinginan. 

4. Utamakan Produk Berbahan Nikel atau Krom

Cara memilih shower yang terakhir yaitu mempertimbangkan bahan pembuatannya. Rekomendasi bahan yang bagus untuk shower di kamar mandi adalah nikel atau krom. Bahan nikel tidak mudah rusak karena mineral di dalam air. Selain itu, nikel juga mampu bertahan dengan baik dari paparan suhu ekstrim.

Itulah cara memilih shower dinding yang benar. Sudah tahu model apa yang Anda pilih? Apapun model ataupun bahannya, pastikan memilih produk dari KOHLER. Pasalnya, brand satu ini terkenal dengan kualitas produknya yang baik. Jadi, Anda bisa nyaman dan puas saat memakainya. Yuk, intip produk shower dari KOHLER sekarang juga!


Posted

in

by

Tags: